Cara Merawat Saluran Drainase Berbahan Baja Ringan

drainase

Sistem drainase menggunakan baja ringan merupakan solusi yang efisien. Keunggulan baja ringan seperti kekuatan, ketahanan terhadap korosi, dan kemudahan pemasangan menjadikannya opsi yang ideal untuk sistem drainase. Namun, seiring waktu pemakaian tentunya akan ada faktor lain yang dapat menyebabkan kerusakan saluran drainase.

Sebelum material saluran rusak, Anda harus mengenali tanda-tanda kerusakannya. Tanda-tanda kerusakan pada saluran drainase berbahan baja ringan mampu mengidentifikasi permasalah dan Anda dapat mengambil tindakan pencegahannya.

Tanda-Tanda Kerusakan Saluran Drainase Baja Ringan

1. Penurunan Kinerja Air

Jika aliran air tiba-tiba berubah menjadi lebih deras atau lebih lambat dari biasanya, hal ini bisa saja tanda adanya hambatan atau kerusakan pada saluran drainase.

2. Endapan Material

Jika saluran tidak dapat mengalirkan air bisa saja itu tanda saluran Anda terdapat endapan berupa lumpur, sampah atau material lain. Jika dibiarkan akan menimbulkan kerusakan yang lebih parah.

3. Korosi

Inilah tanda yang paling penting untuk diperhatikan, baja ringan rentan terhadap korosi jika tidak dirawat dengan benar. Timbulnya korosi dapat membuat material lebih cepat rusak.

Cara Merawat Saluran Drainase Baja Ringan

1. Pembersihan Rutin

Bersihkan saluran secara berkala untuk menghilangkan endapan lumpur, sampah, maupun material lain yang dapat menyebabkan penyumbatan. Lakukan pembersihan rutin terutama sebelum dan sesudah musim hujan.

2. Gunakan Baja Ringan Anti Karat

Pilihlah baja ringan yang tepat digunakan untuk saluran drainase. Memilih baja ringan anti karat seperti pipa stainless steel atau pipa galvanis juga dapat meningkatkan ketahanan material terhadap korosi.

3. Gunakan Tutup Drainase yang Sesuai

Anda dapat menggunakan tutup drainase baja ringan seperti Grating. Penggunaan tutup saluran seperti grating memungkinkan air masuk ke dalam saluran karena bentuk grating yang memiliki lubang. Pastikan ukuran lubang grating sesuai karena jika terlalu besar akan menyebabkan sampah masuk ke dalam saluran atau jika lubang terlalu kecil dapat membuat air hujan sulit surut.

Mencegah kerusakan lebih baik daripada mengatasi masalah yang lebih besar. Dengan merawat saluran drainase secara teratur, Anda dapat memastikan kinerja saluran dapat bekerja secara optimal dan dapat memperpanjang masa pemakaiannya.

Jangan lupa untuk membeli material baja ringan yang tepat, Anda dapat membelinya di distributor besi baja di sekitar Anda. MBT Steel Surabaya merupakan salah satu distributor besi baja yang menyediakan baja ringan untuk saluran drainase seperti grating, pipa besi, pipa galvanis dan material yang lain. Anda dapat menghubungi kami dengan mudah hanya melalui Whatsapp di nomor 081333395279. Kami akan menawarkan produk yang Anda butuhkan dengan harga yang terjangkau dan kompetitif!